Kembali Details News
29 Juli 2024 |

4 Cara Untuk Capai Financial Freedom di Umur 40-an!

Sobi! Menurutmu apa sih financial freedom itu? Dikutip dari website sikapiuangmu.ojk, financial freedom bukan hanya punya banyak uang, tapi lebih dari itu yaitu hidup dengan pantas secukupnya, dan bebas hutang.

Jadi, bisa dibilang Merdeka secara finansial (financially freedom) bukan berarti memiliki banyak uang, makna merdeka finansial lebih dari sekadar banyak uang. Kemerdekaan finansial diperoleh jika kalian dapat hidup dengan pantas, secukupnya, dan bebas hutang. Nah, kira-kira di umur berapa ya kamu bisa mencapai financial freedom? Umur 40-an atau 50-an? 

Hmmm… Enaknya sih bisa merdeka secara finansial di umur 40-an! Terus kira-kira gimana caranya ya mencapai cita-cita itu?

1. Harus Paham Kondisi Finansial Sendiri

Coba deh kamu analisis kembali gimana pengeluaran selama ini? Jika masih lebih banyak daripada pendapatan, harus dievaluasi dan lakukan pemangkasan.

Tapi seandainya pengeluaran kamu gak bisa dipotong, berarti kamu harus perbanyak pendapatan misalnya menambah job jadi freelancer di luar pekerjaan utama.

2. Lunasi Hutang

Langkah ini penting, Sobi! Kamu harus terbebas dari hutang, mulai dari bentuk cicilan mau pun utang kepada orang lain. Setelah itu baru kamu bisa prioritaskan dana darurat dan menabung. Namun, kalau kamu masih ada cicilan rumah atau mobil yang cukup panjang, boleh menyisihkan uang untuk menabung dana pensiun.

3. Menabung dan Investasi

Kamu pasti tahu dong kalau untuk mencapai financial freedom harus menabung dan melakukan investasi? Supaya alokasi keuangan yang baik akan berbuah manis ketika kamu di umur 40-an nanti. Dana darurat, tabungan, dan investasi akan jadi pegangan hidup.

Yuk mulai dari sekarang nabung supaya bisa financial freedom di umur 40-an dengan nabung di aplikasi Bina Digital! Bisa atur dan pisahkan rekening kamu dan dapatkan bunga 4% p.a!

4. Gak FOMO & Hidup Sederhana!

Sering disepelekan tapi gak FOMO (fear of missing out) itu membantumu hidup sederhana, lho. Banyak orang di umur 20-an dan 30-an masih mementingkan gaya hidup yang hedon, akibatnya di masa tua mereka kesulitan untuk bertahan hidup.

Itu dia cara mewujudkan financial freedom di umur 40-an! Yuk download Bina Digital sekarang di PlayStore, supaya bisa mencapai financial freedom-mu!